
- Penyerang sayap Liverpool, Mohamed Salah cukup kesulitan mencetak gol di Premier League 2018/19 sejauh ini. Dari tujuh laga, Salah baru mencetak tiga gol dan dinilai belum memberikan permainan terbaiknya.
Salah terbebani catatannya sendiri musim lalu saat dia mencetak 44 gol untuk Liverpool di semua kompetisi. 32 di antaranya dibuat Salah di Premier League yang sekaligus membuatnya meraih penghargaan Golden Boot.
Advertisement
Kegemilangan Salah musim lalu itulah yang membuatnya semakin tertekan musim ini. Dia dinilai tak akan mampu menyamai catatan gol tersebut jika tidak tampil maksimal sejak awal musim ini.
Meski demikian, legenda Liverpool, Jamie Carragher meminta Salah tetap tenang. Baca selengkapnya di bawah ini:
Tak Buruk
Menurut Carragher, performa Salah sebenarnya tak buruk, meski harus diakui Salah belum tampil hebat. Bedasarkan fakta, musim lalu Salah baru mencetak empat gol di tahap yang sama, inilah yang membuat Carragher tetap tenang.
"Dia (Salah) memang tidak dalam performa yang hebat tetapi saya pikir dia juga tidak dalam performa yang buruk," ungkap Carragher di Sky Sports.
"Saya pikir sudah terlalu banyak kontroversi yang muncul dari performa Salah. Dia hanya tertinggal satu gol dari musim lalu."
Musim Hebat
Oleh sebab itu, Carragher berharap Jurgen Klopp mau mengatakan hal yang sama pada Salah, yakni untuk tetap tenang. Dia menilai catatan gol salah musim lalu memang cukup ajaib dan sulit untuk kembali diulang.
"Saya berharap Klopp mengatakan hal ini padanya soal gol musim lalu: jika dia tidak mencetak lebih dari 40 gol, itu tak berarti dia menjalani musim yang buruk."
"Ian Rush adalah pencetak gol terhebat sepanjang masa Liverpool dan dia hanya mencatat 47 gol dalam satu musim. Dia tak pernah membuat 47 gol lagi, dia akan mencetak 25 atau 40 gol dalam semusim," sambungnya.
"Jika Salah mencetak 25 gol dalam semusim, maka dia menjalani musim yang hebat."
Berita Video
Berita video jadwal Liga Champions 2018-2019 matchday ke-2. Barcelona bertandang ke markas Tottenham Hotspur.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 1 Oktober 2018 22:51
-
Liga Inggris 1 Oktober 2018 21:14
-
Liga Inggris 1 Oktober 2018 20:46
Tak Panik Jadi Salah Satu Kunci Sukses Liverpool Imbangi Chelsea
-
Liga Inggris 1 Oktober 2018 20:18
Van Dijk Berharap Liverpool Sudah Dianggap Sebagai Pesaing Serius City
-
Liga Inggris 1 Oktober 2018 16:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...