Carragher Minta Liverpool Tak Bebani Sturridge

Carragher Minta Liverpool Tak Bebani Sturridge
Daniel Sturridge. (c) lfc
Bola.net - Jamie Carragher menyarankan Liverpool agar tak terlalu membebani Daniel Sturridge dengan target tinggi usai striker tersebut sembuh dari cederanya.

Penyerang berusia 25 tahun tersebut sudah absen membela Liverpool sejak mereka menang 3-0 atas Tottenham pada bulan Agustus lalu. Pasalnya, dia mengalami cedera paha saat berlatih bersama Timnas Inggris.

Saat ia sembuh dari cedera tersebut dan mulai kembali berlatih, cedera kembali menghampirinya. Ia mengalami masalah pada betisnya. Sekarang, ia sudah pulih dan diperkirakan bakal merumput saat melawan Crystal Palace pada tanggal 23 November mendatang.

Terkait comeback-nya tersebut, Carra berharap Liverpool tak langsung membebani Sturridge dengan target berat, yakni membawa The Reds kembali ke papan atas EPL.

"Anda tak bisa berharap Sturridge main dan langsung mengeluarkan semua kemampuannya. Dia absen selama beberapa waktu, jadi Anda tak ingin memberinya beban terlalu berat. Namun tampaknya semua terserah dia (Sturridge) sendiri karena saat ini tak tersisa banyak pilihan di lini depan mereka," serunya pada talksSPORT. [initial]

 (ts/dim)