Carragher: Lovren Sekarang Seperti Pemain 20 Juta Pounds

Carragher: Lovren Sekarang Seperti Pemain 20 Juta Pounds
Dejan Lovren (c) LFC
- Mantan pemain Liverpool, Jamie Carragher memberikan pujian atas performa yang ditunjukkan bek The Reds, Dejan Lovren di awal musim ini yang menurutnya jauh lebih baik dari musim lalu.


Lovren menjalani musim pertamanya di Anfield dengan tak mulus. Didatangkan dengan biaya 20 juta poundsterling dari Southampton musim panas tahun lalu, Lovren justru tampil buruk sebelum bangkit musim ini.


"Dia didatangkan dengan dana besar ke Liverpool dan tampaknya itu berantakan di musim pertamanya," ujarnya seperti dilansir Goal International.


"Saya berpikir itu tak dibantu oleh tim Brendan Rodgers dan cara mereka bermain, mereka bermain dengan cara yang banyak menyulitkan pemain belakang," sambungnya.


"Saya tak berpikir itu yang terjadi sekarang bersama Jurgen Klopp dan itulah yang membantu penampilannya dan membuatnya terlihat lebih seperti pemain 20 juta poundsterling," tambahnya.


"Tapi saya masih berpikir masih ada jalan baginya untuk menampilkan yang terbaik, saya masih berpikir ada beberapa perbaikan yang kami ingin lihat di Liverpool, tapi dia jauh lebih baik saat ini," tandasnya.[initial]


 (tsr/dzi)