Carragher Lempar Pujian Sekaligus Sindiran Pada Mourinho

Carragher Lempar Pujian Sekaligus Sindiran Pada Mourinho
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Legenda Liverpool, Jamie Carragher, memuji sekaligus menyindir Jose Mourinho terkait laga Chelsea kontra Southampton, Minggu (15/03).

Laga tersebut berakhir imbang 1-1. Diego Costa membuat Chelsea unggul sebelum akhirnya disamakan oleh Dusan Tadic melalui titik penalti. Hukuman dari titik 12 pas itu sendiri terlahir setelah Nemanja Matic melanggar Sadio Mane dalam kotak terlarang.

Pelanggaran itu sendiri berbuah kartu kuning pada pemain asal Serbia tersebut. Matic sendiri tampil jelek di laga tersebut. Ia bahkan sempat beberapa kali melakukan pelanggaran namun tak diberi kartu kuning oleh wasit. Mourinho akhirnya menariknya keluar di menit ke-53 dan menggantinya dengan Ramires.

Carragher mengatakan, Mourinho melakukan tindakan yang benar dengan menarik Matic keluar. Namun sebaliknya, ia menyebut pemain-pemain Soton tak berlaku layaknya pemain Chelsea yang menekan wasit untuk memberikan kartu merah pada lawannya.


"Keputusan yang bagus oleh Mourinho dengan menarik keluar Matic. Ia beruntung masih bisa berada di atas lapangan. Tim Southampton tak memberikan tekanan yang cukup pada wasit Mike Dean." Kicau Carragher melalui akun Twitter-nya.

Carragher jelas menyindir aksi para pemain Chelsea yang kerap mengerubungi dan memprovokasi wasit agar memberikan kartu pada lawannya. Contohnya seperti yang terjadi di laga The Blues kontra PSG di Liga Champions tengah pekan kemarin. [initial]

 (twit/dim)