Carragher: Klopp Butuh Empat Pemain Baru di Januari

Carragher: Klopp Butuh Empat Pemain Baru di Januari
Jamie Carragher (c) AFP
- Legenda , Jamie Carragher, mengatakan bahwa mantan klubnya harus mulai mengeluarkan uang guna membeli pemain anyar.


The Reds, yang tengah duduk di peringkat sembilan klasemen Premier League, kini tengah terancam kembali gagal bermain di Liga Champions setelah mencatat start yang kurang meyakinkan bersama manajer sebelumnya, Brendan Rodgers.


"Jika saya adalah Jurgen Klopp, maka saya akan mempertimbangkan untuk mendatangkan seorang kiper, dua orang bek tengah, dan seorang gelandang bertahan," jelas Carragher pada Sky Sports.


"Lupakan kemenangan atas City dan Chelsea awal musim ini, Anda hanya akan bermain melawan tim top sebulan sekali, hanya ada empat atau lima tim yang layak disebut masuk kategori tersebut.


"Namun Newcastle dan Watford, mereka adalah tipe tim yang akan Anda hadapi dari pekan ke pekan, dan saya kira mereka sudah bisa memberikan kejutan yang luar biasa untuk Klopp. Inilah Premier League, dan Liverpool masih belum punya pemain yang bisa menghadapi pertandingan seperti ini." [initial]


 (sky/rer)