Carragher: John Terry Luar Biasa

Carragher: John Terry Luar Biasa
John Terry (c) AFP
Bola.net - Mantan bek Liverpool, Jamie Carragher mengungkapkan pendapatnya terkait performa yang ditunjukkan oleh John Terry di laga antara Chelsea melawan QPR akhir pekan kemarin. Carra menganggap penampilan Terry di laga tersebut luar biasa.

Sampai saat ini Terry selalu diturunkan oleh Jose Mourinho di semua pertandingan musim ini. Bukan cuma itu, Terry juga bermain di setiap menit pertandingan Chelsea. Melihat usianya saat ini, Carra mengaku sangat terkesan.

"Saya rasa performa John Terry kemarin luar biasa, jelas itu adalah laga yang sulit untuknya, namun dia masih bek tengah terbaik." tutur Carra kepada talkSPORT.

Kapten Chelsea tersebut tercatat melakukan 7 clearance dan memenangkan 3 duel udara di laga melawan QPR kemarin.

Sabtu ini kekuatan Terry akan kembali di uji, kali ini lawan yang akan dihadapi cukup berat, yakni tim yang sedang merasakan 6 kemenangan secara beruntun di EPL, Manchester United. [initial]

 (tlks/jrc)