Carragher: Gerrard Akan Pensiun Di Anfield

 Carragher: Gerrard Akan Pensiun Di Anfield
Jamie Carragher yakin Gerrard akan pensiun di Anfield. (c) AFP
Bola.net - Defender Liverpool, Jamie Carragher memberikan pernyataan tentang karir Steven Gerrard. Menurutnya, kapten The Reds tersebut bakal mengakhiri karir di Anfield.

Sebelumnya, pelatih Liverpool Brendan Rodgers telah mengkonfirmasikan bahwa pihaknya akan membahas penawaran kontrak baru terhadap Gerrard. Rodgers juga yakin Gerrard masih mampu bermain di level puncak untuk beberapa tahun ke depan.

Carragher yang akan pensiun di akhir musim ini sangat setuju dengan pendapat Rodgers tentang Gerrard. Pihaknya juga mengharapkan Gerrard mengakhiri karirnya di Merseyside.

"Saya yakin Stevie akan menandatangani kontrak baru dan pensiun di Liverpool seperti apa yang saya lakukan," Ujar Carragher.

"Tidak ada yang patut diragukan untuk itu. Saya yakin dia akan duduk dan mengatasinya dalam beberapa bulan ke depan," Cetusnya. (spo/gag)