Carragher Berharap Liverpool Lolos ke Fase 16 Besar

Carragher Berharap Liverpool Lolos ke Fase 16 Besar
Jamie Carragher. (c) afp
Bola.net - Jamie Carragher berharap Liverpool bisa menapak ke fase 16 besar Liga Champions musim ini. Sebab, hal itu akan bisa memberikan suntikan moral yang sangat besar bagi penggawa The Reds.

Hal tersebut diutarakannya sebelum Liverpool berlaga lawan Ludogorets Razgrad di Bulgaria, Rabu (26/11) ini. The Reds harus memenangkan laga tersebut, plus laga lawan Basel agar bisa membuka jalan lolos dari fase grup.

Carragher pun berharap Liverpool bisa memenangkan laga tersebut. Dikatakannya, The Reds harus meningkatkan permainan mereka agar bisa menang di laga itu. "Kami harus meningkatkan permainan kami. Namun, laga itu akan menjadi laga yang sulit, terlepas dari apakah Anda berada dalam performa yang bagus atau dalam performa jelek, seperti yang dialami Liverpool saat ini," ujarnya pada Sky Sports.

Eks Wakil Kapten Liverpool itu menambahkan, jika pasukan Brendan Rodgers itu lolos ke fase berikutnya, hal itu akan mendongkrak mental semua orang yang ada di klub Merseyside tersebut. Pasalnya, semua orang di klub tersebut tengah dalam kondisi cukup terpuruk menyusul penurunan performa dan hasil buruk yang mereka alami musim ini.

"Masa depan Liverpool di Liga Champions tak tergantung pada laga ini saja. Mareka masih memiliki laga kandang lawan Basel yang harus mereka menangkan agar bisa lolos. Saya rasa jika Liverpool lolos, hal itu akan memberikan suntikan moral yang besar pada semua orang di klub. Hal itu akan memberikan para pemain, para staf dan suporter sesuatu untuk mereka nantikan di tahun baru nanti. Jadi, saya rasa kelolosan itu sangat penting bagi mereka," tandasnya. [initial]

 (sky/dim)