Carragher: Arsenal Bisa Hindari Kekalahan di Chelsea

Carragher: Arsenal Bisa Hindari Kekalahan di Chelsea
Jamie Carragher (c) AFP

Bola.net - - Jamie Carragher mengatakan akan bermain bagus untuk menghindar dari kekalahan melawan , ketika mereka berkunjung ke Stamford Bridge untuk pertandingan Premier League akhir pekan nanti.

Legenda Liverpool melihat tim lamanya berjuang susah payah untuk meraih satu angka ketika menjamu The Blues kemarin dan yakin bahwa itulah hasil terbaik yang bisa diraih oleh Arsenal di akhir pekan ini.

Chelsea sudah menunjukkan performa yang luar biasa musim ini, dan tengah duduk di puncak klasemen sementara Premier League, sementara Arsenal baru menelan kekalahan mengejutkan atas Watford di kandang sendiri.

"Saya tak bisa membayangkan Chelsea menelan kekalahan. Saya kira Arsenal akan bermain bagus untuk meraih hasil imbang. Mereka baru saja meraih hasil jelek semalam. Saya kira mereka harus menebusnya, namun mereka sudah pernah mencatat momen bagus sebelumnya," tutur Carragher di Sky Sport.

"Namun anda selalu merasa bahwa Arsenal bisa bermain bagus di laga besar atau justru sedikit lebih buruk. Dan saya kira tidak akan ada sesuatu yang baru di Stamford Bridge nanti."

Arsenal akan bermain tanpa Aaron Ramsey, yang bakal absen usai mengalami cedera betis.