
Bola.net - Ada rumor baru seputar perburuan striker baru Chelsea. The Blues dilaporkan akan mencoba merekrut Ollie Watkins dari Aston Villa di musim panas ini.
Chelsea dipastikan akan berpisah dengan Romelu Lukaku. Mauricio Pochettino memastikan sang striker akan cabut dari London Barat di bursa transfer kali ini.
Pochettino sendiri sudah mengisyaratkan akan membeli striker baru. Ia menilai Chelsea masih butuh striker baru untuk menggantikan Lukaku.
Advertisement
Simon Phillips melaporkan bahwa Chelsea kini sudah memiliki target pengganti Lukaku. Mereka akan mencoba merekrut Ollie Watkins dari Aston Villa.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini
Striker Teruji
Menurut laporan tersebut, Mauricio Pochettino sangat tertarik untuk mengamankan jasa Watkins di musim panas ini.
Sang striker dinilai cocok dengan gaya bermain Pochettino. Karakteristiknya sebagai striker murni dibutuhkan oleh Pochettino.
Selain itu Watkins juga sudah teruji di Premier League. Jadi Pochettino merasa sang striker bisa jadi tambahan yang bagus untuk lini serang timnya.
Bakal Sulit
Namun laporan yang sama juga melaporkan bahwa Chelsea bakal kesulitan untuk merekrut Watkins di musim panas ini.
Aston Villa tidak berminat menjual sang striker. Karena Unai Emery sangat membutuhkan jasa sang striker di timnya.
Selain itu Aston Villa akan bermain di Liga Europa pada musim ini sementara Chelsea tidak. Jadi Watkins dinilai bakal lebih suka untuk bertahan di Villa ketimbang pindah ke Chelsea.
Opsi Alternatif
Menurut laporan yang sama, Chelsea sudah memetakan sejumlah opsi alternatif jika mereka gagal mendapatkan jasa Watkins.
Ada nama Dusan Vlahovic yang dikabarkan jadi incaran The Blues di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(Simon Phillips)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 23 Juli 2023 10:12
-
Liga Inggris 23 Juli 2023 09:38
-
Liga Inggris 23 Juli 2023 09:06
-
Liga Inggris 23 Juli 2023 08:02
-
Liga Inggris 23 Juli 2023 04:30
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...