
Bola.net - - Klub EPL, Liverpool dikabarkan tengah mengambil ancang-ancang untuk mencari pengganti Simon Mignolet. The Reds disebut akan mencoba mendaratkan kiper Napoli, Pepe Reina di musim panas nanti.
Semenjak didatangkan dari Sunderland tahun 2013 silam, Mignolet selalu menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Liverpool. Ia tercatat sudah mengantongi total 153 penampilan bagi The Reds selama 5 tahun terakhir.
Namun semenjak akhir tahun 2017 kemarin, Mignolet harus menerima kenyataan pahit. Posisinya harus tergeser oleh Loris Karius yang tampil apik dalam beberapa bulan terakhir.
Mignolet sendiri tidak bahagia dengan situasi tersebut. Oleh karenanya ia dikabarkan tengah mencari klub baru di musim panas nanti.
Dilansir Marca, Liverpool mulai mencari pengganti yang sepadan dengan Mignolet. Mereka dikabarkan tertarik untuk merekrut mantan kiper mereka, Pepe Reina.
Reina sendiri diyakini akan pergi dari Napoli pada musim panas nanti. Hal ini dikonfirmasi oleh presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis yang menyebut sang kiper akan pergi dari Naples pada musim panas nanti.
Reina sendiri bukanlah sosok yang asing bagi publik Anfield. Ia mencatatkan total 394 penampilan bagi Liverpool pada periode 2005 hingga 2014 silam.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 Mei 2018 15:44
-
Liga Inggris 6 Mei 2018 14:25
-
Liga Inggris 6 Mei 2018 13:19
-
Liga Inggris 6 Mei 2018 10:59
-
Liga Inggris 6 Mei 2018 09:19
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 04:32
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 04:15
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:45
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 03:32
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...