Cardiff Tolak Pinangan Arsenal untuk Marshall

Cardiff Tolak Pinangan Arsenal untuk Marshall
David Marshall. (c) AFP
Bola.net - Cardiff City dilaporkan sudah menolak tawaran yang datang dari Arsenal untuk penjaga gawang mereka David Marshall.

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, dipercaya menjadi pengagum berat Marshall, yang mendapatkan pujian usai performa memikat yang ia tampilkan di Premier League musim lalu, meski akhirnya Cardiff harus terdegradasi.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Daily Mail, The Gunners mengontak Cardiff dengan tawaran senilai 6 juta poundsterling, namun Bluebirds menolak mentah-mentah proposal yang diajukan tim juara Piala FA tersebut.

The Gunners kini sedang mencari kiper anyar usai Lukasz Fabianski memutuskan untuk pindah, dan Wenger ingin menghadirkan kompetisi bagi Wojciech Szcesny. [initial]

 (tdm/rer)