Cara Yaya Toure Hadapi Kritik

Cara Yaya Toure Hadapi Kritik
Yaya Toure (c) PA

Bola.net - - Gelandang Manchester City, Yaya Toure mengungkapkan bahwa dirinya sama sekali tak menganggap kritik kepadanya telah banyak mengganggunya dalam menampilkan permainannya sendiri.

Akhir-akhir ini banyak yang memberikan kritik kepada Toure. Orang-orang mengatakan bahwa terlalu mudah untuk merebut bola dari penguasaan Yaya Toure dan itu merupakan kelemahan dari permainan The Citizens.

Namun dikatakan Toure, dirinya sama sekali tak merasa terganggu dengan kritikan itu karena orang tak tahu sulitnya bermain setiap pekan dan mengatur tubuh. Bahkan menurutnya, banyak orang yang mengkritiknya seakan-akan mereka paling paham sepakbola. Karena itu dirinya tak merasa terganggu.

"Dalam sepakbola, segalanya bisa terjadi. Terkadang orang mengatakan sesuatu yang salah tapi mereka tak mengerti karena bermain pekan demi pekan tidaklah mudah. Anda harus profesional, anda harus mengatur tubuh anda, mengatur diri anda, mengatur makanan anda dan menyiapkan mental untuk bermain di setiap pertandingan 100 persen," ujarnya.

"Semua permainan itu berbeda. Anda bisa bermain dengan sebuah tim yang bertahan, anda bisa bermain melawan tim ofensif dan pelatih adalah bos, dia pemimpin," sambungnya.

"Orang tak mengerti terkadang di ruang ganti pelatih beradaptasi dengan timnya karena lawannya. Orang yang mengkritik di TV atau manapun, terkadang mereka terlihat seperti mereka yang tahu sepakbola lebih baik dari siapa pun. Itulah mengapa saya tak melihat kritik atau opini seseorang," tandasnya.