Can: Main Lawan Klopp Selalu Merepotkan

Can: Main Lawan Klopp Selalu Merepotkan
Emre Can (c) AFP
- Emre Can mengungkapkan bahwa bermain lawan Borussia Dortmund asuhan Jurgen Klopp selalu membuat tim yang dibelanya kesulitan dan kerepotan.


Sebelum membela pada tahun 2014 lalu, Can membela Bayer Leverkusen dan Bayern Munchen. Selama di Bundesliga itulah, ia pernah berhadapan dengan Dortmund yang diasuh oleh Klopp.


Ketika Klopp didatangkan ke Anfield Oktober lalu, banyak pemain The Reds yang bertanya pada Can seperti apakah gaya permainan yang diusung oleh manajer 48 tahun tersebut. Can pun menjelaskan bahwa tim yang diasuh Klopp selalu bermain dengan pressing tinggi dan menyulitkan tim-tim lain. Ia merasakan itu karena pernah berhadapan dengan Dortmund sebanyak tiga kali, walau tak pernah mencicipi kekalahan sekalipun.


"Saya pertama kali bermain melawannya adalah di laga terakhir saya bagi Bayern. Saya menggantikan Mario Gomez dan kami bermain imbang 1-1. Saya tak pernah membayangkan bakal dilatih olehnya suati hari nanti di Inggris, walaupun saya sangat senang memiliki seorang pelatih yang brilian," ujar pemain 21 tahun ini pada Daily Mail.


"Ya, saya memang tak pernah kalah melawannya namun laga-laga melawan timnya selalu melelahkan. Dortmund selalu bermain menekan tim lawan dan membuat mereka kerepotan. Mungkin saat itu kami hanya beruntung saja. Saya tak mengenalnya secara pribadi, namun saya bisa jelas melihatnya bekerja. Seperti yang Anda lihat, ia sangat emosional di sisi lapangan. Itulah sebabnya mengapa ia sukses," terang gelandang asal Jerman ini. [initial]


 (dm/dim)