Can: Liverpool Tunjukkan Jati Dirinya Sebagai Tim Kuat

Can: Liverpool Tunjukkan Jati Dirinya Sebagai Tim Kuat
Emre Can. (c) EPL

Bola.net - - Gelandang , Emre Can, mengatakan bahwa The Reds berhasil menunjukkan dirinya sebagai tim kuat setelah bermain melawan kemarin.

Liverpool sempat mengalami tiga kekalahan beruntun pada bulan Januari kemarin. Tepatnya melawan Swansea City, Southampton dan Wolverhampton. Kekalahan itu membuat The Reds diragukan akan bisa bersaing jadi juara liga pada musim ini.

Akan tetapi rangkaian kekalahan itu berakhir setelah Liverpool berhasil menahan imbang Chelsea. Dan meski cuma meraih hasil seri, namun Can tetap menganggap Liverpool sudah membuktikan mereka tim yang kuat.

"Itu adalah pertandingan yang sangat baik untuk atmosfer, itu adalah pertandingan yang bagus bagi kita semua," ujar Can pada Liverpoolfc.com.

"Saya rasa semua orang melihat dalam pertandingan itu bahwa kami masih tim yang kuat dan kami harus tetap mempertahankannya. Tentu saja, semua orang tahu bahwa itu adalah periode yang sangat sulit bagi kita semua - Fans, tim, manajer," serunya.

Gelandang serba bisa berusia 23 tahun ini lantas berharap Liverpool bisa mempertahankan performanya seperti saat melawan Chelsea. Ia juga berharap The Reds akan bisa meraup kemenangan di pertandingan berikutnya.

"Tapi sekarang, kami positif untuk masa depan, dan saya pikir itu adalah tanda yang sangat baik, pertandingan lawan Chelsea itu. (Sekarang) kita harus membuat langkah berikutnya dan memenangkan pertandingan berikutnya melawan Hull City, mudah-mudahan saja," tandasnya.