Can Ingin Raih Gelar Juara Bersama Liverpool

Can Ingin Raih Gelar Juara Bersama Liverpool
Emre Can (c) AFP

Bola.net - - Gelandang asal Jerman, Emre Can, menyatakan dirinya memiliki target untuk bisa membantu meraih gelar juara liga.

Liverpool sudah lama tak meraih gelar juara liga. Mereka terakhir kali memenangkan trofi tersebut pada tahun 1990 silam.

Di musim ini, Liverpool disebut memiliki kans juara yang besar menyusul apiknya performa mereka di bawah asuhan Jurgen Klopp. Can sendiri menyatakan dirinya memiliki target untuk membantu klubnya tersebut meraih trofi juara liga lagi. Akan tetapi, demi meraihnya semua penggawa The Reds harus bekerja keras untuk mewujudkannya.

"Jika Anda bermain untuk klub seperti Liverpool Anda harus selalu berpikir tentang gelar juara. Target di klub besar seperti ini adalah selalu memenangkan gelar juara. Tentu saja kami ingin memenangkan gelar, tapi kami tidak tahu apakah kita akan menang," ujarnya seperti dilansir Soccerway.

"Kami ingin membuat sejarah tetapi hal itu berasal dari kerja keras, datang dari keyakinan, berasal dari keyakinan," cetusnya.

"Ada yang jalang yang sangat, sangat panjang untuk bisa jadi juara. Kami harus melihat tidak besok, tetapi untuk saat ini. Kita bisa bermimpi. Semua orang bisa bermimpi tapi Anda harus melihat kebenaran. Kami tidak tahu apa yang akan terjadi. Kami hanya harus bekerja keras dalam sesi latihan dan kami harus memenangi pertandingan kami dan kemudian kita akan melihat hasilnya," terang pemain 22 tahun ini.