Campbell: Mustafi Tidak Punya Kesiagaan

Campbell: Mustafi Tidak Punya Kesiagaan
Shkodran Mustafi (c) ARS

Bola.net - - Legenda Arsenal, Sol Campbell, mengkritik performa Shkodran Mustafi saat Arsenal dipermalukan Manchester City 0-3 pada final Carabao Cup akhir pekan lalu.

Pada laga tersebut, Mustafi dibuat tak berkutik saat Sergio Aguero berhasil mengakalinya dan tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper. Aguero pun berhasil mencetak gol pembuka yang sekaligus membuka keran gol Manchester City.

Pasca pertandingan tersebut, Mustafi dihujani kritik karena kesalahannya tersebut seharusnya tak dilakukan seorang bek tengah.

"Arsenal sudah kalah dari kapasitas pemain dan kesalahan mendasar membuat mereka dihancurkan," ungkap Campbell dikutip dari tribalfootball.

"Kau dapat melihatnya pada gol pertama, Mustafi benar-benar tidak punya kesiagaan sebagai bek tengah."

Campbell pun menilai buruknya performa Arsenal tersebut tidak hanya kesalahan Arsene Wenger. Para pemain yang kurang berkualitas pun menurutnya juga berperan besar.

"Kau membutuhkan pemain yang memahami detail seperti itu dan meminta pemain lain melakukan yang sama. Mereka harus melakukannya sejak awal musim begitu pelatih melihat kekurangan tersebut," pungkasnya.