Calderon Yakin Madrid Memang Berniat Beli Hazard

Calderon Yakin Madrid Memang Berniat Beli Hazard
Eden Hazard (c) AFP
- Ramon Calderon meyakini bahwa Real Madrid memang berniat untuk memboyong Eden Hazard dari dalam waktu dekat.


Hazard masuk jajaran salah satu pemain paling top di Eropa dan dunia saat ini. Kelasnya pun diklaim tak beda jauh dari Cristiano Ronaldo ataupun Lionel Messi.


Winger asal Belgia ini kemudian dikait-kaitkan dengan Madrid. Ia dianggap bisa menjadi pengganti yang tepat bagi Ronaldo yang kini usianya sudah memasuki kepala tiga. Rumor itu kian berhembus kencang karena Hazard sendiri tampil loyo musim ini dan bahkan disebut siap keluar dari Stamford Bridge karena berseteru dengan Jose Mourinho.


Calderon pun angkat bicara soal rumor tersebut. Ia mengatakan bahwa Madrid sepertinya memang mengincar Hazard. Namun ia menyebut bahwa keputusan untuk pindah ke Bernabeu itu sepenuhnya ada di tangah winger 25 tahun tersebut.


"Saya rasa mereka memang mengincar Hazard. Orang-orang selalu berbicara soal dirinya, namun ia memiliki kontrak dengan Chelsea dan ia tak mengatakan apapun soal meninggalkan Chelsea. Jadi ini bukan masalah uang, seperti yang sudah saya ketakan berulang kali sebelumya. Ini adalah masalah kemana ia ingin pergi," cetus Calderon pada Sky Sports.


"Kami belum pernah mendengar apapun soal Hazard yang akan pergi dari klub tersebut. Jadi kami harus menunggu di akhir tahun nanti apa yang akan terjadi dengan para pemain yang sekarang ini ada di Madrid agar memutuskan apa tindakan yang harus dilakukan di bursa transfer berikutnya," terangnya. [initial]


 (sky/dim)