Cahill Sebut Chelsea Waspadai Ancaman Liverpool

Cahill Sebut Chelsea Waspadai Ancaman Liverpool
Gary Cahill (c) AFP

Bola.net - - Gary Cahill mengatakan akan terus mengawasi , yang ada di belakang mereka di tabel klasemen Premier League.

Tim asuhan Antonio Conte terus mempertahankan posisi di puncak klasemen, usai mereka mampu mengalahkan Tottenham di laga derby London yang berlangsung di Stamford Bridge pekan lalu.

Dan Cahill mengakui bahwa tim asuhan Jurgen Klopp terus memberikan tekanan pada Chelsea dengan terus meraih kemenangan.

"Kami terus melihat Liverpool meraih hasil bagus, jadi itu menambah sedikit tekanan untuk kami. Namun kami mampu menunjukkan performa yang bagus dan hal terpenting untuk kami hari ini adalah tiga angka melawan tim yang amat bagus dan kami merasa amat puas," tutur Cahill menurut Chelsea TV.

"Kami terus coba untuk bermain, kami terus bermain dengan cara yang sama membuat kami meraih sukses belakangan ini. Kami tidak ingin menambah tekanan, namun di saat yang sama, ketika ada tim yang terus memberikan tekanan seperti mereka, sulit untuk melakukannya sepanjang 90 menit."

"Kami merasa itulah yang memberikan kami sukses di babak kedua, mereka tidak lagi memberikan tekanan secara agresif, mereka kelelahan, dan mereka sedikit mengalami kemunduran dan membiarkan kami bermain seperti yang kami inginkan."