Cahill: Parkir Bis Tak Mempan Lawan City

Cahill: Parkir Bis Tak Mempan Lawan City
Cahill jamin City tak bakal defensif. (c) AFP
Bola.net - Gary Cahill menjamin bahwa Chelsea tidak akan bermain se-defensif West Ham untuk mendapatkan hasil positif di laga melawan Manchester City nanti.

Meski melepaskan 39 tembakan ketika menjamu West Ham United di Stamford Bridge beberapa saat yang lalu, Chelsea tidak mampu mencetak gol dan akhirnya harus puas mengakhiri pertandingan dengan skor imbang 0-0. Namun Cahill menegaskan bahwa The Blues tak akan melakukan hal yang sama ketika mereka bertandang ke Etihad Stadium.

"Laga melawan West Ham benar-benar membuat kami frustrasi. Mereka benar-benar banyak membuang waktu yang berharga dari pertandingan tersebut, " tuturnya pada Sky Sports.

"Kami tidak akan tampil se-defensif itu. Anda tidak terlalu sering mendapatkan hasil baik dengan menggunakan strategi semacam itu. Saya bahkan tak yakin anda bisa melakukannya kepada tim seperti Manchester City. Klub besar akan menemukan jalan untuk mencetak gol," pungkas Cahill.

Chelsea saat ini berada di peringkat 3 klasemen sementara dengan raihan 50 poin dari 23 pertandingan yang sudah digelar. [initial]

 (sky/rer)