
Bola.net - - Bek Chelsea, Gary Cahill mengaku antusias jelang pertemuan timnya dengan Tottenham Hotspur dini hari nanti. Cahill menyebut laga ini menjadi laga Derby London terbesar dibandingkan derby-derby London yang ada.
Kedua tim asal London ini akan saling bertemu pada pertandingan pekan ke 13 EPL musim ini. Laga ini menjadi laga yang sengit, mengingat Chelsea saat ini berstatus sebagai pemuncak klasemen sedangkan Spurs menjadi satu-satunya tim yang belum menelan kekalahan di EPL musim ini.
Cahill sendiri sangat antusias dengan laga ini yang dinilainya menjadi laga Derby London terbesar sejauh ini. "Bersama Chelsea, laga melawan klub-klub London lainnya selalu punya intensitas tersendiri, namun untuk pertandingan ini [Melawan Tottenham] punya cerita yang berbeda," beber Cahill kepada Talksports.
"Saya pikir ada intensitas yang berbeda karena sejarah antara kedua klub dan sejarah hasil pertandingan kami seperti musim lalu sehingga pertandingan ini menjadi sangat spesial. Pertandingan ini menjadi salah satu pertandingan yang selalu dibicarakan para fans kami hingga hari ini,"
"Pertandingan ini adalah sebuah laga besar entah itu berada di awal musim, tengah musim maupun di akhir musim. Pada pertandingan ini anda akan merasakan sensasi seperti saat anda bermain di Eropa sehingga anda tahu bahwa pertandingan ini adalah laga yang besar." tandas bek veteran The Blues tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 November 2016 22:53
-
Liga Inggris 25 November 2016 21:39
-
Liga Inggris 25 November 2016 21:07
-
Liga Inggris 25 November 2016 18:03
-
Liga Spanyol 25 November 2016 18:01
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:20
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...