
Bola.net - Spekulasi masa depan Merih Demiral mulai menemukan titik terang. Sang bek bakal meninggalkan Juventus untuk bergabung dengan Atalanta.
Demiral pertama kali bergabung dengan Juventus di tahun 2019 silam. Pada saat itu ia direkrut dari Sassuolo dengan tebusan 18 juta Euro.
Selama dua musim di Turin, Demiral kesulitan mendapatkan jam bermain reguler. Ia lebih banyak bermain sebagai pemain cadangan.
Advertisement
Demiral dilaporkan ingin cabut di musim panas ini. Sky Italia mengklaim bahwa Demiral akan bergabung dengan Atalanta.
Simak situasi transfer Demiral di bawah ini.
Pengganti Romero
Menurut laporan tersebut, Atalanta sedang mencari bek tengah baru di musim panas ini.
Atalanta dilaporkan akan berpisah dengan Cristian Romero. Bek asal Argentina itu dilaporkan akan menuntaskan kepindahannya ke Tottenham.
Itulah mengapa La Dea butuh bek tengah baru dan Demiral dinilai bakal jadi opsi yang pas utnuk tim mereka.
Segera Tuntas
Menurut laporan itu, Atalanta sudah hampir selesai menyelesaikan transfer Demiral.
Sang bek dilaporkan akan ditebus dengan harga yang cukup mahal. La Dea akan membayar 35 juta Euro ke Juventus.
Tawaran ini dilaporkan sudah diterima dan kini kedua klub dilaporkan mulai mengurus proses administasinya.
Lepas Pemain
Di musim panas ini, Juventus sudah melepas sejumlah pemain.
Ada Gianluigi Buffon, Marko Pjaca dan Gianluca Frabotta yang dilepas ke klub lain baik secara permanen maupun secara permanen.
(Sky Italia)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 2 Agustus 2021 23:29
Barzagli Minta Juventus Segera Beri Dybala Kontrak Baru, Ini Alasannya
-
Liga Italia 2 Agustus 2021 19:22
Mantap! Juventus Sekarang Ini Punya Calon Bek Terbaik di Dunia
-
Liga Italia 2 Agustus 2021 18:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:36
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:30
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...