
Bola.net - Ada rumor baru beredar mengenai masa depan Thiago Silva. Sang bek dilaporkan berpotensi melanjutkan karirnya di Arab Saudi.
Semenjak bergabung dari PSG beberapa tahun yang lalu, Silva menjadi pemain yang krusial bagi Chelsea. Meski usianya tidak muda lagi, ia mampu menjadi dinding yang tangguh di pertahanan Chelsea.
Kontrak Silva di Stamford Bridge akan habis di musim panas nanti. Beredar kabar bahwa Silva tidak mau memperpanjang kontraknya di Chelsea.
Advertisement
Dilansir Football London, Silva berpotensi melanjutkan karir di Arab Saudi. Ada beberapa klub dilaporkan tertarik menggunakan jasanya.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Banjir Tawaran
Laporan tersebut mengklaim bahwa Silva saat ini mendapatkan banyak sekali tawaran dari Arab Saudi.
Sejumlah klub Saudi Pro League dikabarkan mulai mengincar jasa sang bek. Tawaran-tawaran ini masuk ketika Silva mulai digosipkan akan cabut dari Chelsea.
Klub-klub itu dilaporkan siap memberikan gaji besar kepada sang bek jika ia mau hijrah ke Arab Saudi di musim depan.
Belum Putuskan
Menurut laporan yang sama, Silva saat ini masih belum menentukan ke mana ia akan berlabuh di musim depan.
Silva dan sang agen tidak mau tergesa-gesa memilih klub baru. Mereka akan mempelajari semua tawaran yang masuk untuk jasa sang bek.
Dari tawaran-tawaran tersebut, mereka akan memilih tawaran yang terbaik untuk sang bek melanjutkan karirnya.
Pulang Kampung
Menurut sejumlah gosip yang beredar di Inggris, Silva kemungkinan besar akan balik kucing di musim panas nanti.
Ia disebut ingin kembali ke Brasil dan menutup karirnya di tanah kelahirannya tersebut.
Klasemen Premier League
(Football London)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 24 Mei 2023 23:00
-
Liga Inggris 24 Mei 2023 14:20
Christopher Nkunku Diprediksi Bakal Sukses di Chelsea, Sepakat?
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...