Buttner Sanjung Jiwa Besar Evra

Buttner Sanjung Jiwa Besar Evra
Alexander Buttner (c) AFP
Bola.net - Bek kiri Manchester United, Alexander Buttner mengungkapkan pujian kepada rekan seniornya di posisi yang sama, Patrice Evra. Menurut Buttner, pemain asal Prancis tersebut selalu membantunya untuk tampil baik dalam beberapa laga terakhir.

Pemuda 25 tahun tersebut memang ditampilkan sebagai pemain inti dalam beberapa laga terakhir untuk menggantikan Evra yang terkena akumulasi untuk laga leg pertama perempat final Liga Champions kontra Bayern Munich. Untuk menyiapkan Buttner secara maksimal, Manajer David Moyes membangku cadangkan Evra pada dua laga di kompetisi domestik jelang kontra Bayern.

Buttner memuji sikap Evra yang secara jiwa besar menerima keputusan Moyes dan mau membantunya mempersiapkan diri sebaik mungkin jelang pertandingan.

"Selalu menjadi tantangan bagi saya untuk bisa menjadi bek kiri pilihan pertama, saya belajar sangat banyak dari Patrice. Ia sungguh baik kepada saya," ungkap Buttner kepada MUTV.

"Kami saling bicara tiap sebelum laga dimulai. Jelang duel kontra Bayern, ia mendatangi saya dan memberi masukan selama kurang lebih sepuluh menit. Patrice ingin melihat saya bermain bagus dan senang mengetahui saya tampil apik."[initial]

 (mutv/mri)