Burnley vs Arsenal: Mengharapkan Gol Pierre-Emerick Aubameyang

Burnley vs Arsenal: Mengharapkan Gol Pierre-Emerick Aubameyang
Pierre-Emerick Aubameyang (c) AP Photo

Bola.net - Arsenal akan bertandang ke Turf Moor untuk menghadapi Burnley pada pekan ke 27 Premier League 2020/21, Sabtu (6/3/2021). Pierre-Emerick Aubameyang bakal menjadi salah satu pemain kunci Arsenal.

Aubameyang baru mencetak delapan gol dalam 22 penampilan untuk Arsenal di Premier League. Penyerang 31 tahun Gabon tersebut juga baru menyumbang satu assist.

Meski begitu, Aubameyang bisa diharapkan untuk mencetak gol dalam laga kontra Burnley nanti. Simak ulasannya berikut ini.

1 dari 2 halaman

Paling Suka Membobol Gawang Burnley

Paling Suka Membobol Gawang Burnley

Pierre-Emerick Aubameyang (c) AP Photo

Aubameyang telah memperkuat Arsenal Januari 2018. Selama ini, dia telah enam kali bermain menghadapi Burnley di Premier League.

Dalam enam penampilan kontra Burnley itu, Aubameyang mencetak tujuh gol.

Menurut situs resmi Premier League, Burnley adalah tim yang gawangnya paling sering dibobol oleh Aubameyang di kompetisi ini. Dia paling suka membobol gawang Burnley.

2 dari 2 halaman

Aubameyang (Arsenal) vs Burnley di Premier League

Aubameyang (Arsenal) vs Burnley di Premier League

Pierre-Emerick Aubameyang (c) Arsenal
  • 2017/18 Arsenal 5-0 Burnley (2 gol)
  • 2018/19 Arsenal 3-1 Burnley (2 gol)
  • 2018/19 Burnley 1-3 Arsenal (2 gol)
  • 2019/20 Arsenal 2-1 Burnley (1 gol)
  • 2019/20 Burnley 0-0 Arsenal
  • 2020/21 Arsenal 0-1 Burnley.

Akankah Aubameyang menambah pundi-pundi golnya kontra Burnley di Turf Moor nanti?

Sumber: Premier League, Transfermarkt