Bukti Anyar Tegaskan United Beli Di Maria Terlalu Mahal

Bukti Anyar Tegaskan United Beli Di Maria Terlalu Mahal
Angel di Maria. (c) AFP
Bola.net - Data anyar yang dikumpulkan oleh perusahaan asal Swiss, CIES Football Observatory, menunjukkan bahwa Manchester United membayar 24 juta poundsterling lebih mahal dari yang seharusnya, untuk mendatangkan Angel di Maria dari Real Madrid, menurut laporan yang diturunkan oleh The Guardian.

Di Maria menguras kas klub sebanyak 59,7 juta poundsterling dan menurut CIES, hal tersebut merupakan salah satu transfer dengan nilai di luar kewajaran, bahkan melebihi 50 juta poundsterling yang dikeluarkan PSG untuk mendapat David Luiz dari Chelsea.

Masih dari laporan yang sama, CIES diklaim mendapatkan kesimpulan tersebut usai mereka mengumpulkan data dari lima liga top Eropa menggunakan algoritma khusus yang mereka buat sendiri dengan berdasarkan pada informasi yang diambil dari tak kurang 1.500 transaksi transfer yang terjadi dalam lima tahun terakhir.

Data tersebut kemudian menunjukkan bahwa rata-rata dana yang dihabiskan untuk transfer pemain meningkat sebanyak 16% dari 5 tahun lalu, sekaligus menegaskan bahwa bursa transfer sudah menyedot pengeluaran tim-tim top Eropa dalam beberapa musim terakhir. [initial]

 (gua/rer)