Bukan Pogba Atau Ozil, Pengumpan Terbaik di EPL Adalah Henderson

Bukan Pogba Atau Ozil, Pengumpan Terbaik di EPL Adalah Henderson
Jordan Henderson (c) AFP

Bola.net - - Kapten , Jordan Henderson, menjadi pengumpan terbaik di pentas Premier League musim 2016-17 sejauh ini mengungguli Mesut Ozil maupun Paul Pogba.

Di musim ini, Henderson dijadikan gelandang bertahan oleh Jurgen Klopp. Keputusan itu cukup mengherankan banyak kalangan. Akan tetapi ternyata Klopp bisa melihat hal yang tak bisa dilihat orang lain.

Liverpool saat ini tampil solid dan haus gol. Henderson pun menjadi salah satu kunci kesuksesan The Reds dengan kemampuannya dalam mengumpan. Sang skipper mampu membuat keseimbangan permainan The Reds terjaga. Ia juga menjadi pemain yang mampu memulai serangan-serangan berbahaya bagi rekan-rekannya.

Kehebatan Henderson mengumpan terpapar dalam statistik yang dicatakan oleh EA Sports. Sejauh musim ini berjalan, Henderson telah melepas 830 umpan. Jumlah itu terpaut jauh dari gelandang Manchester United Pogba yang hanya mengumpan sebanyak 626 kali dan playmaker , Ozil yang cuma mengumpan sebanyak 546 kali.

Lalu, jika Anda mengira catatan ini diraih oleh Henderson karena ia cuma mengumpan ke kanan atau kiri lapangan saja, Anda salah. Sebab Henderson juga jago dalam memberikan umpan-umpan di area permainan lawan.

Ia sejauh ini sukses melepas 412 umpan sukses di area tersebut. Bahkan sejuh ini ia sudah sukses menciptakan dua assist. Ia lebih unggul ketimbang Ozil yang melepas 396 umpan dan juga gelandang Manchester City, Fernandinho (394).