Bukan Lord Lingardinho, Inilah Pengganti Trent Alexander-Arnold di Skuat Euro 2020 Inggris

Bukan Lord Lingardinho, Inilah Pengganti Trent Alexander-Arnold di Skuat Euro 2020 Inggris
Skuad Inggris merayakan gol Bukayo Saka ke gawang Austria, uji coba jelang Euro 2020 (c) AP Photo

Bola.net - Timnas Inggris resmi mengumumkan siapa pengganti Trent Alexander-Arnold di skuat Euro 2020 mereka. Pemain itu ternyata bukan Jesse Lingard.

Pekan lalu, Gareth Southgate mengumumkan 26 nama yang akan ikut ke Euro 2020 nanti. Salah satu nama yang masuk adalah bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold.

Pada uji coba pertama yang dilakukan Timnas Inggris, Alexander-Arnold mengalami cedera. Sehingga Timnas Inggris harus mencari penggantinya.

Ada beberapa nama yang sempat dikabarkan akan menggantikan Alexander-Arnold. Namun baru-baru ini Timnas Inggris resmi mengumumkan siapa pengganti sang bek.

Siapa yang akan mengisi slot Alexander-Arnold? Simak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Bukan Lingard

Sepekan terakhir, nama Jesse Lingard dijagokan akan menjadi pengganti Trent Alexander-Arnold.

Sang playmaker bermain di dua uji coba Timnas Inggris. Ia menjadi starter saat melawan Austria dan masuk sebagai pemain pengganti melawan Rumania.

Itulah mengapa banyak yang meyakini pemain MU itu bakal jadi pengganti Trent Alexander-Arnold.

2 dari 3 halaman

Pilih Bek

Namun Gareth Southgate punya pemikiran lain. Sang manajer lebih memilih untuk memanggil bek ke timnya.

Ia adalah Ben White. Bek Brighton itu resmi dipanggil untuk bergabung dengan skuat The Three Lions.

Ada sejumlah pertimbangan mengapa White yang dipanggil. Sang bek bisa bermain di beberapa posisi di lini pertahanan dan ia juga menjadi cover dari Harry Maguire yang saat ini masih belum cukup fit.

3 dari 3 halaman

Laga Pertama

Timnas Inggris akan memainkan pertandingan pertama mereka di Euro 2020 di akhir pekan ini.

Mereka akan berhadapan dengan Kroasia pada hari Minggu (13/6) malam nanti.

(The FA)