Bukan ke MU, Wonderkid Bordeaux Ini Lebih Merapat ke Arsenal

Bukan ke MU, Wonderkid Bordeaux Ini Lebih Merapat ke Arsenal
Malcom (c) AFP

Bola.net - - Keinginan Manchester United untuk merekrut Malcom di musim dingin ini nampaknya tidak akan berjalan mulus. Rival mereka, Arsenal dikabarkan sudah lebih dekat untuk mendatangkan sang pemain ketimbang mereka.

Sosok Malcom sendiri memang tengah menjadi perbincangan di Prancis. Bergabung dengan Bordeaux pada musim panas kemarin, ia tampil cemerlang di mana ia sudah mencetak 7 gol dan 4 assist sejauh ini.

Performa impresif pemuda 20 tahun itu dikabarkan menarik perhatian setan merah. Pelatih mereka, Jose Mourinho dikabarkan tertarik untuk meminang sang pemain untuk bergabung ke Old Trafford pada musim dingin ini.

MalcomMalcom

Namun United dikabarkan harus gigit jari karena sang pemain lebih condong untuk pindah ke Arsenal. "Minggu lalu saya sudah mengatakan bahwa Arsenal tengah mendekati mantan pemain Corinthians, Malcom," buka Bruno Andrade seperti yang dilansir Sportsmole.

"Mereka [Arsenal] sudah menemui Bordeaux. Dan apa yang saya dengar hari ini bahwa pembicaraan kedua klub berjalan dengan sangat baik." tutup Jurnalis asal Brasil tersebut.

Malcom sendiri kabarnya akan diplot menjadi pengganti Alexis Sanchez. Bintang Timnas Chile itu dikabarkan sudah mantap untuk membela Manchester City dalam waktu dekat ini.