
Bola.net - Daniel James datang ke Old Trafford dengan embel-embel pemain tercepat di divisi Championship. Namun ternyata, ia tak mampu mengalahkan pemain Manchester United ini dari segi kecepatan.
Seperti yang diketahui, Daniel James didatangkan oleh manajemen the Red Devils pada bursa transfer musim panas kemarin. MU butuh uang sebesar 15 juta pounds hanya untuk meyakinkan klub lama James, Swansea, untuk melepasnya.
Ia dikenal sebagai pemain yang cekatan dan cepat, sehingga wajar jika embel-embel 'pemain tercepat di divisi Championship' disematkan pada pria berkebangsaan Wales tersebut. Tapi di Manchester United, ia harus bersaing dengan beberapa nama.
Advertisement
Dua penyerang Manchester United lainnya, Anthony Martial dan Marcus Rashford, juga dikenal memiliki kecepatan tinggi. Selain itu, Aaron-Wan Bissaka, Paul Pogba dan Axel Tuanzebe juga mampu melewati pemain lawan dengan cukup cepat.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Daniel James Kalah dari Marcus Rashford
Daniel James membuktikan bahwa dirinya memang memiliki kecepatan tinggi. Ia, yang dianggap sebagai pemain tercepat oleh Ryan Giggs, berhasil mencatatkan kecepatan 35.04 kilometer per jam dari satu laga Premier League musim ini.
Namun jika dibandingkan, Daniel James masih belum ada apa-apanya jika dibandingkan dengan Marcus Rashford. Opta menyatakan bahwa Rashford masih memiliki kecepatan yang lebih baik ketimbang pemain berumur 22 tahun itu.
Rashford mencatatkan kecepatan paling tingginya saat Manchester United bertemu Crystal Palace pada bulan Agustus lalu. Saat itu, ia berhasil membukukan kecepatan 36.32 kilometer per jam.
Pemain Tercepat Manchester United
Berikut adalah pemain tercepat Manchester United dalam 12 laga terakhir di ajang Premier League musim ini, seperti yang telah dihimpun oleh Opta (data disusun sesuai jadwal pertandingan):
- James vs Chelsea - 33.52
- Rashford vs Wolves - 33.33.
- Rashford vs Crystal Palace - 36.32
- James vs Southampton - 34.24
- James vs Leicester City - 35.02
- James vs West Ham - 33.82
- Rashford vs Arsenal - 35.53
- James vs Newcastle United - 34.09
- Rashford vs Liverpool - 33.39
- Rashford vs Bournemouth - 33.67
- Rashford vs Brighton - 36.15
(Manchester Evening News)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 14 November 2019 21:30
-
Liga Inggris 14 November 2019 19:26
-
Liga Inggris 14 November 2019 19:15
Dirumorkan Gabung Manchester United, Begini Respon Erling Haaland
-
Bundesliga 14 November 2019 19:00
-
Liga Inggris 14 November 2019 18:45
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...