Bukan CR7, Ini Striker Terbaik Dunia Saat Ini Menurut Ronaldo

Bukan CR7, Ini Striker Terbaik Dunia Saat Ini Menurut Ronaldo
Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, merayakan golnya ke gawang Athletic Bilbao dalam laga lanjutan La Liga hari Kamis (2/12/2021). (c) AP Photo

Bola.net - Legenda sepak bola Brasil, Ronaldo memberikan pendapatnya terkait striker terbaik dunia saat ini. Ronaldo memilih Karim Benzema sebagai yang terbaik.

Benzema kini masih menjadi andalan di lini serang Real Madrid. Pemain asal Prancis tersebut membela Los Blancos sejak tahun 2009 silam.

Benzema saat ini sudah berusia 34 tahun. Meski begitu, ketajaman mantan pemain Lyon tersebut masih belum menurun.

Pada musim ini, Benzema sudah mencetak 24 gol dari 28 pertandingan di semua kompetisi. Dia pun bertengger di puncak top skor La Liga.

1 dari 3 halaman

Striker Terbaik

Terkait striker terbaik saat ini, Ronaldo memilih bomber Real Madrid Karim Benzema. Setelah itu, Ronaldo menyebutkan Robert Lewandowski yang kini bermain untuk Bayern Munchen.

"Benzema, tidak ada keraguan tentang itu. Lewandowski berikutnya," kata Ronaldo dikutip dari Football Italia.

"Haaland akan menjadi nomor satu, tapi untuk sekarang dua nama itu lebih baik darinya."

2 dari 3 halaman

Soal Mbappe

Pemilik klub La Liga Real Valladolid ini juga menyinggung pemain PSG Kylian Mbappe. Ronaldo menyebut Mbappe striker yang kuat.

“Mbappe juga sangat kuat. Saya telah membaca bahwa dia menandatangani kontrak 50 juta euro per tahun dengan Real Madrid. Tentunya, kami bermain di era yang salah,” tambah Ronaldo.