'Bukan Carroll, Chelsea Butuh Vardy atau Aguero'

'Bukan Carroll, Chelsea Butuh Vardy atau Aguero'
Jamie Vardy (c) AFP

Bola.net - - Legenda , Dennis Wise, mengatakan manajemen mantan klubnya harus berpikir ulang soal rencana mereka menghadirkan striker anyar.

Manajer Antonio Conte belakangan ini diklaim ingin menghadirkan seorang penyerang untuk membantu Alvaro Morata, yang belakangan sulit mencetak gol.

The Blues lantas santer dikabarkan akan merekrut Andy Carrol dari West Ham.

Namun menurut Wise, klub sekelas Chelsea harusnya bisa menghadirkan nama seperti Sergio Aguero dari Manchester City, atau minimal pemain Leicester City, Jamie Vardy.

"Saya menonton Leicester vs Chelsea dan dia memberi banyak masalah, Jamie Vardy," tuturnya di Sky Sports.

Jamie VardyJamie Vardy

"Saya sudah bilang sebelumnya, orang ini bisa mencetak banyak gol. Dia bisa berlari di belakang bek lawan, cepat, dia memberi ruang pada pemain kreatif."

"Chelsea membutuhkan pemain lain. Saya pikir Andy Carroll bukan jawabannya. Pemain lainnya, Aguero, saya akan dengan senang hati mencoba mendapatkan pemain seperti dia."