Bruce Siap Tarik Ferdinand ke Hull

Bruce Siap Tarik Ferdinand ke Hull
Rio Ferdinand (c) AFP
Bola.net - Manajer Hull City, Steve Bruce mengisyaratkan bahwa klubnya akan berusaha mendapatkan jasa bek tengah Rio Ferdinand musim depan. Bek tengah berusia 35 tahun tersebut sebelumnya telah menyatakan bahwa ia akan hengkang dari Manchester United di akhir musim ini.

Usai kegagalan di final Piala FA, The Tigers memang berambisi untuk membenahi komposisi tim dengan mendatangkan sejumlah pemain berkualitas. Ferdinand dipercaya akan menjadi kartu truf tersendiri meskipun usianya telah menapak senja.

"Kami tengah mengamati sejumlah kemungkinan, saya masih menimbang berbagai opsi," ungkap Bruce seperti dilansir Sky Sports.

"Rio adalah pemain yang luar biasa, siapa yang tahu apa yang terjadi di masa depan? Jika dia masih ingin bermain, kami akan menghubungi dirinya untuk menjajaki kemungkinan bergabung."[initial]

  (sky/mri)