
Bola.net - - Kiper Manchester City, Claudio Bravo belum mau lempar handuk atas karirnya di Manchester City. Kiper 34 tahun itu kabarnya siap bertahan di Etihad Stadium musim depan untuk bersaing dengan rekrutan baru The Citizens, Ederson Moraes.
Bravo sendiri sejatinya merupakan pemain baru Manchester City. Ia baru satu tahun memperkuat The Citizens setelah direkrut dari Barcelona tahun lalu.
Bravo sendiri mengalami musim pertama yang buruk di Inggris. Ia tampil inkonsisten di musim pertamanya membela Manchester City, sehingga ia ditepikan Guardiola di paruh kedua musim kemarin.
Ederson Moraes
Beberapa waktu yang lalu, Manchester City membuat kejuatan dengan mendatangkan kiper Benfica, Ederson Moraes. Kedatangan Moraes ini diyakini akan mengakhiri karir Bravo di Etihad Stadium.
Namun menurut berita yang dilansir ESPN, mantan kiper Barcelona itu tidak akan menyerah dengan situasinya di City. Ia disebut tidak akan pindah, di mana ia ingin memperjuangkan tempatnya di bawah mistar gawang City musim depan.
Bravo dikabarkan tidak takut untuk bersaing dengan Ederson musim depan. Kiper Timnas Chile ini bahkan menyebut ia siap membuktikan bahwa ia layak menjadi kiper utama Manchester City musim depan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Juni 2017 21:20
-
Liga Inggris 24 Juni 2017 09:30
-
Liga Inggris 24 Juni 2017 09:00
-
Liga Inggris 24 Juni 2017 00:40
-
Liga Inggris 23 Juni 2017 21:40
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...