
Bola.net - - Kiper Manchester City, Claudio Bravo mengungkapkan bahwa dia dan rekan-rekannya masih butuh waktu untuk menerapkan ide sepakbola dari Josep Guardiola.
Setelah meraih 10 kemenangan beruntun di awal musim di semua kompetisi, The Citizens justru mulai menemui kesulitan dan tak jarang mendapatkan hasil negatif.
Salah satu hasil negatif mereka dapatkan di kandang sendiri di pertandingan terakhir mereka melawan Chelsea pekan lalu. Saat itu, The Citizens kalah dengan skor mencolok 1-3 meskipun sempat unggul terlebih dahulu.
"Kami mengubah ide tentang bagaimana tim bermain. Saya pikir itu positif dalam artian itu. Mungkin hasil di kandang tak positif tapi secara keseluruhan kami membuat performa yang hebat," ujarnya.
"Kami terus mengikuti ide yang sama. Kami tak bisa bermain 10 pertandingan dengan cara ini dan kemudian beralih ke metode permainan dengan cara lain. Kami hanya perlu waktu," sambungnya.
"Di Barcelona mereka telah memainkan gaya ini selama bertahun-tahun, dari tim muda hingga tim utama. Di sini kami hanya memiliki beberapa bulan untuk mencoba belajar dengan cara yang berbeda dari permainan tim lain di Premier League," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 9 Desember 2016 21:34
-
Liga Inggris 9 Desember 2016 12:45
-
Liga Inggris 9 Desember 2016 09:45
Usai Dibantai Porto, Ranieri Ingin Reaksi Leicester Lawan City
-
Liga Inggris 9 Desember 2016 09:10
-
Liga Inggris 9 Desember 2016 08:30
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 07:54
-
Piala Dunia 24 Maret 2025 07:24
-
Liga Italia 24 Maret 2025 07:22
-
Piala Eropa 24 Maret 2025 06:26
-
Liga Italia 24 Maret 2025 06:25
-
Liga Italia 24 Maret 2025 06:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...