
Bola.net - - Martin Keown punya analisis soal keputusan Arsenal mendatangkan Denis Suarez di bursa transfer musim dingin ini. Ia meyakini bahwa klub yang pernah ia bela dulu itu ingin menunjukkan kekuatan di sektor gelandangnya.
Denis Suarez diboyong ke Emirates Stadium dari klub raksasa La Liga, Barcelona dengan status pinjaman. Masa kebersamaan gelandang asal Spanyol itu pun hanya sampai akhir musim mendatang.
Kebijakan transfer tersebut mengundang pertanyaan. Sebab, publik meyakini bahwa masalah The Gunners terletak di sektor belakang yang sedang kekurangan amunisi. Mereka malah tak mendatangkan satu pun pemain yang berposisi sebagai bek di bulan Januari ini.
Advertisement
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Ingin Perkasa di Lini Tengah
Keown, kepada Daily Mirror, mencoba menganalisis apa yang ada di kepala sang pelatih, Unai Emery, saat memutuskan untuk meminjam Denis Suarez. Apalagi dengan fakta bahwa kualitas di sektor tengah Arsenal masih cukup apik.
"Saya terkejut karena Emery tidak memprioritaskan pembelian bek," tutur Martin Keown, yang pernah bermain untuk Arsenal di tahun 1993-2004 silam.
"Tapi pergerakan ini jelas menandakan bahwa ia ingin memperbaiki kemampuan Arsenal dalam mengontrol permainan di sektor tengah," lanjutnya.
Beri Tekanan ke Xhaka
Selain itu, kehadiran Denis Suarez juga dianggap Keown bertujuan untuk memberikan tekanan ke gelandang lainnya, Granit Xhaka. Di laga kontra Cardiff City hari Rabu (30/1) lalu, pemain asal Swiss tersebut didudukkan di bangku cadangan.
"Kedatangan Denis Suarez di Arsenal memberikan tekanan kepada Granit Xhaka," tambahnya.
"Unai Emery tak akan mencadangkan Lucas Torreira dan Matteo Guendouzi karena telah menunjukkan harapan," tandasnya.
Kedua gelandang tersebut memang baru bergabung dengan Arsenal pada awal musim 2018-2019 ini. Namun performanya di lini tengah membuat keduanya seringkali diturunkan secara berbarengan oleh Emery pada beberapa kesempatan.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video jadwal Premier League 2018-2019 pekan ke-25. Manchester City hadapi Arsenal di Etihad Stadium, Manchester, Minggu (3/2/2019).
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 1 Februari 2019 23:53
Suarez Beber Alasan Mengapa Coutinho Alami Kesulitan di Barcelona
-
Liga Spanyol 1 Februari 2019 22:48
Begitu Cepatnya Dembele, Suarez dan Messi Tak Bisa Mengejarnya
-
Liga Spanyol 1 Februari 2019 22:19
-
Liga Spanyol 1 Februari 2019 21:49
-
Liga Spanyol 1 Februari 2019 20:45
Seru! Duel El Clasico Akan Tersaji di Semifinal Copa Del Rey
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:55
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:29
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:21
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...