Bournemouth Tidak Berminat Lepas Ryan Fraser ke Arsenal

Bournemouth Tidak Berminat Lepas Ryan Fraser ke Arsenal
Ryan Fraser (c) AFP

Bola.net - - Sebuah peringatan diberikan Jeff Mostyn kepada Arsenal. Presiden klub Bournemouth itu menegaskan bahwa mereka tidak berencana untuk menjual Ryan Fraser dalam waktu dekat ini.

Beberapa pekan terakhir Fraser cukup sering diberitakan akan pindah ke Arsenal. Winger Timnas Skotlandia itu ingin direkrut Unai Emery untuk memperkuat sektor sayap mereka musim depan.

Fraser sendiri baru-baru ini memberikan tanggapan mengenai ketertarikan Arsenal itu. Sang winger tidak menutup kemungkinan untuk pindah ke LOndon Utara di musim depan.

Namun pihak Bournemouth sendiri tidak ikhlas sang winger meninggalkan Vitality Stadium musim depan. "Ryan Fraser adalah pemain Bournemouth," ujar Jeff Mostyn kepada Sky Sports.

Baca komentar lengkap sang Presiden di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Pertahankan

Mostyn menyebut bahwa Fraser merupakan pemain kunci The Cherries musim ini sehingga ia sama sekali tidak berminat untuk melepaskan sang pemain di musim panas nanti.

"Kami tidak ingin ada pemain kami yang meninggalkan klub ini. Kami selalu menjaga aset berharga kami dan kami ingin melanjutkan momentum kami."

"Kami sudah empat musim beruntun bertahan di Premier League. Musim depan akan menjadi musim ke lima kami dan kami ingin pemain-pemain terbaik kami tetap bertahan di klub ini."

2 dari 2 halaman

Berikan Kontrak

Mostyn juga menegaskan bahwa pihaknya akan segera duduk dengan perwakilan Fraser untuk membahas kontrak baru sang winger dalam dekat.

"Kami akan segera berbicara dengan Ryan. Saat ini masih terlalu dini namun kami ingin melakukan yang terbaik untuk Ryan, seperti yang kami lakukan kepada pemain-pemain lainnya."

"Pada akhirnya masalah kontrak yang akan menjadi pembeda di situasi-situasi seperti ini. Orang-orang terkadang menandatangani kontrak jangka panjang namun mereka masih ingin pergi." tandasnya.