Bournemouth Ogah Jual Callum Wilson ke Chelsea

Bournemouth Ogah Jual Callum Wilson ke Chelsea
Callum Wilson (c) AFP

Bola.net - - Sudah bukan rahasia lagi bahwa Chelsea kini sedang memburu pemain baru di posisi penyerang. Beberapa nama masuk dalam buruan salah satunya adalah bomber Bournemouth, Callum Wilson.

Performa para penyerang Chelsea sejauh ini memang belum memuaskan. Alvaro Morata yang jadi pilihan utama baru mencetak lima gol di ajang Premier Legague. Olivier Giroud baru mampu sekali mebobol gawang lawan saat dimainkan.

Kontribusi tersebut dinilai jauh dari ideal bagi Chelsea. Karena itu, salah satu ambisi The Blues adalah membeli penyerang baru. Ada nama Edinson Cavani, Gonzalo Higuain dan tentu saja Wilson yang masuk dalam bidikan.

Seperti apa tanggapan Bournemouth soal rumor Callum Wilson ke Chelsea? Simak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Bournemouth Ogah Lepas Wilson

Callum Wilson menjadi salah satu pemain yang bersinar di Premier League. Bomber berusia 26 tahun tersebut telah mencetak sembilan gol dari 20 laga yang dimainkan. Wilson pun mendapat panggilan dari timnas Inggris.

Wilson masuk dalam bidikan Chelsea untuk menggantikan peran Morata. Harga senilai 50 juta euro disebut sebagai mahar transfer eks pemain Conventry City.

"Dari sudut pandang kami, kami tidak ingin menjual pemain di bursa transfer Januari 2019 ini kepada siapa pun yang tidak kami inginkan," buka manajer Bournemouth, Eddie Howe, dikutip dari Sky Sports.

"Kami ingin membawa klub ini terus menjadi lebih baik dan maju. Dan, agar bisa melakukan hal tersebut, kami harus bisa mempertahankan semua pemain terbaik kami," tandas manajer berusia 41 tahun tersebut.

2 dari 3 halaman

Pujian bagi Wilson

Eddie Howe sendiri sejatinya senang melihat ada pemainnya dikaitkan dengan klub besar seperti Chelsea. Sebab, ini adalah bagian dari apresiasi atas kinerja baik yang telah ditunjukkan oleh pemain seperti Callum Wilson. Tapi, dia tidak akan dilepas pada saat ini.

"Saya pikir ini adalah pujian yang besar bagi pemain bersangkutan. Tapi, dengan semua rumor yang ada, tidak ada gunanya bagi saya untuk memikirkan hal ini. Saya tidak bisa memberikan jawaban apa pun lagi untuk itu," tandas Howe.

3 dari 3 halaman

Berita Video

Berita video nasib sial yang dialami pemain Trindade U-20, Bernardo saat menghadapi Flamengo U-20 di Copa Sao Paulo.