
Bola.net - Skuad Manchester United pada saat ini bisa dikatakan cukup gemuk. Sayangnya sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer, tidak bisa memanfaatkan semuanya. Alhasil beberapa nama pun harus merasakan pedihnya menganggur.
Ole terlihat belum punya solusi untuk pemain-pemain ini. Kehadiran mereka jelas merugikan bagi tim. Selain dari sisi pengeluaran, suasana ruang ganti dan lapangan latihan terasa tak kondusif. Mereka yang merasa tersingkirkan menyimpan bibit dendam yang bisa merusak harmonisasi tim.
Jika mau sejatinya, Ole Gunnar Solskjaer bisa memaksimalkan tenaga mereka. Secara kualitas teknik, mereka tak bisa dibilang jelek kualitasnya.
Advertisement
Jadwal padat Premier League serta ajang turnamen domestik yang mengiringi plus kompetisi Eropa tak bisa dipandang remeh. Manchester United harus melakukan rotasi pemain agar mesin tim bisa berputar stabil tak kehabisan bensin.
Agak menyedihkan melihat dua pemain berkualitas Edinson Cavani dan Donny Van de Beek lebih sering duduk di bangku cadangan. Mereka lama-lama akan layu kehilangan semangat.
Ngenesnya, bukan hanya kedua pemain yang kurang kesempatan unjuk kemampuan. Berikut ini deretan pemain yang terpinggirkan dari skuat inti Manchester United. Kayaknya kalian kudu cari klub lain deh secepatnya untuk menyelamatkan karier.
Jesse Lingard
Jesse Lingard adalah pemain kunci untuk United di musim-musim yang lalu, tetapi penyerang Inggris itu gagal tampil mengesankan di bawah bos saat ini Ole Gunnar Solskjaer.
Waktu bermainnya berkurang draktis karena Marcus Rashford, Anthony Martial dan Mason Greenwood tampil mengesankan musim ini. Pemain berusia 28 tahun itu belum tampil dalam satu musim pertandingan liga.
Lingard harus mencari pindah ke klub di mana dia akan mendapatkan waktu bermain reguler. Manchester United memiliki daya tembak yang terlalu besar dalam serangan mereka dan pemain tersebut kelebihan di beberapa hal yang semestinya bisa dimanfaatkan.
Sergio Romero
Sergio Romero mungkin adalah penjaga gawang paling andal yang bisa diandalkan dalam pertandingan sulit. Pemain Argentina itu jadi sosok serep dengan kualitas sepadan buat David de Gea hingga musim lalu. Kedatangan Dean Henderson membuat Romero terpinggirkan.
Seorang pemain sekaliber Romero yang pernah bermain di Piala Dunia semestinya dapat kesempatan bermain secara teratur. Romero sebaiknya segera hengkang untuk bisa menikmati kesempatan menjajal lapangan.
Daniel James
James digaet dengan ekspekstasi tinggi pada tahun 2019. Ia dilabeli Next Gareth Bale. Namun, pada perjalanannya pemain berusia 23 tahun itu kesulitan mempertahankan posisinya di skuat inti Manchester United.
James lemah permainan bertahan dan umpan silang. Manchester United sudah memiliki Amad Diallo, Facundo Pellistri dan Mason Greenwood yang bersaing untuk posisi James bersama Juan Mata, Marcus Rashford dan Anthony Martial. Tak ada pilihan lain baginya untuk minggat dari Old Trafford.
Marcos Rojo
Marcos Rojo dikontrak oleh Manchester United pada 2014. Karena rawan cedera, kariernya mandek dan kini ia harus absen lama karena masalah betis.
Dengan tanggal kepulangannya tidak diketahui, Manchester United kekurangan pilihan jika ada bek tim utama yang mengalami cedera yang tidak diinginkan. Karena minimnya peluang, tim telah kehilangan Timothy Fosu-Mensah dari Bayer Leverkusen.
Rojo belum tampil di tim utama musim ini dan klub akan mencari cara untuk menjualnya di jendela saat ini atau di musim panas mendatang.
Sumber: Sportskeeda
Disadur dari: Bola.com (Ario Yosia)
Diunggah pada: 28 Januari 2021
Baca Juga:
- Statistik Tuchel Kontra 3 'Big Six: Liverpool, Manchester United, dan Tottenham
- Menanti Aksi Wonderful Amad Diallo di Manchester United
- Mengapa Solskjaer Baru Mainkan Edinson Cavani Pada Menit ke-66?
- Anthony Martial: Antara Pemain 'Malas' dan 10 Besar Penyerang Terbaik Premier League
- Manchester United vs Sheffield United: Konsistensi Wasit Dipertanyakan
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 27 Januari 2021 21:40
Manchester United Gelar Negosiasi Pribadi dengan Gabriel Veron
-
Liga Inggris 27 Januari 2021 21:00
-
Liga Inggris 27 Januari 2021 20:40
Bukan ke Spanyol, Manchester United Kirim Facundo Pellistri ke Belgia?
-
Bundesliga 27 Januari 2021 20:20
Manchester United Intip Peluang Daratkan 'The New Michael Ballack'
-
Liga Inggris 27 Januari 2021 20:00
Jarang Bermain, Daniel James Mulai Frustasi di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:51
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:46
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 19:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:19
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:08
-
Otomotif 20 Maret 2025 18:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...