Bos West Ham Ingatkan Madrid Soal Payet

Bos West Ham Ingatkan Madrid Soal Payet
Dimitri Payet (c) AFP
- Bos West Ham, Slaven Bilic, berkeras Dimitri Payet tidak akan dijual.


Sang gelandang sempat dikaitkan dengan Real Madrid, yang bersiap untuk melepas James Rodriguez di musim panas.


Namun Bilic mengatakan pada L'Equipe: "Kami tidak ingin menjualnya. Saya yakin ia merasa bahagia di sini. Ia mengikat kontrak baru di Februari (Payet masih terikat hingga 2021-red) dan ia juga masuk tim nasional."


"Ketika Didier Deschamps tak mempedulikannya, semua sulit untuknya. Saya memberitahunya, tentu saja, anda selalu bisa mengatakan apa yang diinginkan para jurnalis, anda lelah, peduli setan dengan mereka. Bermain dengan cara yang kamu mau. Bersabarlah."


"Itulah yang ia lakukan. Masuk timnas jelang Euro, ia memang pantas untuk itu."


Payet sendiri sebelumnya juga sempat dikaitkan dengan klub besar Premier League lainnya, seperti Arsenal dan Manchester United. [initial]


 (equ/rer)