Bos West Ham: Guardiola Tertekan Karena Sudah Lelah

Bos West Ham: Guardiola Tertekan Karena Sudah Lelah
Slaven Bilic (c) AFP

Bola.net - - Slaven Bilic percaya bahwa Josep Guardiola menjawab pertanyaan media dengan ketus belum lama ini, karena manajer Manchester City itu sudah merasa lelah.

Bos City terlihat amat tertekan usai timnya menang 2-1 atas Burnley, dalam laga yang diwarnai oleh kartu merah ketiga Fernandinho dalam enam pertandingan terakhir.

Dan Bilic, yang akan mendampingi West Ham di pertandingan babak III Piala FA melawan City di akhir pekan nanti, percaya bahwa eks bos Bayern Munchen itu sudah dibuat tertekan oleh padatnya jadwal pertandingan liga di akhir tahun.

"Mungkin dia hanya lelah usai beberapa pertandingan dalam tiga hari. Di atas kertas, pertandingan tersebut terlihat bagus untuk mereka, namun usai kartu merah itu menjadi sulit dan ketika Burnley mencetak gol itu, mungkin dia merasa kipernya dilanggar," tutur Bilic menurut Express.

"Saya hanya percaya bahwa ia ingin timnya bermain sesuai dengan yang ia inginkan dan dia tidak ingin mengubah itu, karena mereka sat ini mereka tidak terlihat cukup cair. Dia tahu itu akan sulit. Dia tahu intensitas pertandingan di Inggris, dia sudah bersiap untuk musim yang sulit."

"Namun hingga anda benar-benar merasakannya, anda tidak akan tahu. Mungkin setelah start mulus yang mereka buat, banyak orang berharap mereka akan juara dengan mudah, terutama dengan Guardiola. Namun liga ini tidak pernah mudah. Mereka tidak kesulitan, namun dengan standar mereka, ini bukan yang mereka harapkan."