Bos Wales Sebut Ramsey Absen Tiga Pekan

Bos Wales Sebut Ramsey Absen Tiga Pekan
Aaron Ramsey (c) Ist
- Bos , Chris Coleman, memutuskan untuk tidak memasukkan nama gelandang , Aaron Ramsey, dalam daftar skuat yang ia umumkan belum lama ini.


Itu artinya Ramsey akan absen di laga perdana Wales di Kualifikasi Piala Dunia 2018 melawan Moldova.


Sang gelandang mengalami cedera hamstring ketika Arsenal bermain di Premier League melawan Liverpool, yang juga jadi laga perdana klub di liga domestik musim ini.


Coleman lantas memutuskan untuk tidak berjudi dengan kondisi Ramsey, dengan membiarkannya absen dari skuat inti Wales, yang musim panas ini sukses menembus semifinal Euro 2016.


Coleman mengatakan bahwa ia memperkirakan Ramsey untuk absen setidaknya selama tiga pekan, menurut Daily Star.


Dan ini berarti sang pemain akan absen di laga perdana Arsenal usai jeda Internasional, melawan Southampton pada 10 September. [initial]



 (dst/rer)