Bos Kanada: Falcao Striker Paling Komplit Sepanjang Masa

Bos Kanada: Falcao Striker Paling Komplit Sepanjang Masa
Radamel Falcao. (c) AFP
Bola.net - Bos Kanada, Benito Floro, percaya Radamel Falcao merupakan pesepakbola paling komplit yang pernah ia lihat.

Pemain Manchester United berusia 28 tahun itu akan menjadi andalan Kolombia di lini depan di dalam pertandingan uji coba melawan Kanada pekan ini.

"Falcao adalah pesepakbola paling komplit yang pernah saya lihat di sepanjang hidup saya. Dari sudut pandang taktis, ketika anda melihatnya sebagai pelatih, anda meminta seorang pemain melakukan sesuatu dan ia akan melakukannya, baik bertahan atau menyerang," tutur Floro pada Daily Star.

"Ia adalah striker yang luar biasa, merupakan panutan untuk menunjukkan hal apa yang harus dilakukan ketika anda menyerang,"

pungkasnya.

Floro menjadi pelatih Kanada semenjak bulan Juli silam, menggantikan bos interim Colin Miller. [initial]


 (dst/rer)