
Bola.net - Presiden Juventus sekaligus Presiden Asosiasi Klub Eropa, Andrea Agnelli bicara mengenai bursa transfer musim panas yang akan datang. Ia meyakini tidak ada klub yang akan membuat transfer dengan nilai ratusan juta Euro di bursa transfer tersebut.
Sudah satu tahun COVID-19 menjadi pandemi di seluruh dunia. Virus mematikan ini memberikan dampak yang besar bagi semua sektor kehidupan termasuk sepakbola.
Karena virus ini, pemasukan klub-klub di seluruh dunia berkurang drastis. Hal ini dikarenakan para penonton tidak boleh masuk ke stadion sebagai langkah pencegahan COVID-19.
Advertisement
Agnelli menilai bahwa situasi ini akan berdampak besar pada bursa transfer yang akan datang. "Saya yakin tidak akan ada transfer yang menghabiskan dana tiga digit antar klub-klub peserta Liga Champions nanti," buka Agnelli yang dikutip Goal International.
Baca komentar lengkap Agnelli di bawah ini.
Cari Target yang Lebih Kecil
Agnelli menyebut bahwa masalah keuangan yang melanda seluruh Eropa ini bakal membuat tim-tim Eropa tidak bisa mendatangkan pemain-pemain bintang.
Ia meyakini bahwa klub-klub tersebut akan mengalihkan target transfer mereka ke klub-klub yang lebih kecil dari liga yang lebih kecil juga.
"Klub-klub mungkin akan mencari pemain-pemain baru dari negara-negara yang lebih kecil, karena harga mereka lebih terjangkau,"
Kontrol Pengeluaran
Agnelli juga membeberkan bahwa saat ini pihaknya tengah mencoba merumuskan cara agar klub-klub bisa bertahan hidup di Era Pandemi.
Ia menyebut salah satu cara yang tengah mereka godok adalah mengatur pengeluaran tim agar bisa berhemat di situasi sulit ini.
"Kami sedang mendiskusikan banyak hal, namun satu hal yang perlu dilakukan adalah mengontrol pengeluaran, di mana hal ini merupakan hal yang sulit, namun esensial agar klub bisa bertahan hidup," ujarnya.
Berguguran
Dalam satu tahun terakhir, ada banyak klub besar Eropa yang mengalami kesulitan ekonomi akibat pandemi COVID-19.
Sebut saja Real Madrid, Barcelona dan Borussia Dortmund yang dikabarkan tengah berdarah-darah karena kekurangan pemasukan.
(Goal International)
Baca Juga:
- Perkuat Lini Serang, Real Madrid Ingin Comot Riyad Mahrez dari Manchester City
- Agen Tawarkan Alexandre Lacazette ke Barcelona dan Juventus
- Andai Steven Gerrard Gantikan Jurgen Klopp, Legenda Liverpool Ini Siap Jadi Asistennya
- Kingsley Coman Tolak Kontrak Baru di Bayern Munchen, Manchester United Siaga Satu
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 8 Maret 2021 18:40
-
Editorial 8 Maret 2021 17:26
-
Liga Champions 8 Maret 2021 16:02
-
Liga Champions 8 Maret 2021 16:01
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...