Bos Inggris: Rashford Akan Jadi Pemain Top

Bos Inggris: Rashford Akan Jadi Pemain Top
Marcus Rashford (c) Ist

Bola.net - - Bos , Gareth Southgate, memberikan pujian pada pemain remaja Manchester United, Marcus Rashford.

Pemain 19 tahun mencuat karirnya di Old Trafford sejak sekitar 20 bulan lalu, dan kini ia sudah menjadi sosok vital di skuat Three Lions.

Dan Southgate, yang berbicara menjelang laga uji coba antara Inggris dan Brasil malam nanti, mengatakan Rashford termasuk dalam barisan pemain terbaik yang pernah bekerja dengannya.

"Dia sering sekali tampil sebagai pemain pengganti," tutur bos Inggris menurut talkSPORT.

"Luar biasa melihatnya menjadi pemain yang sebelumnya tak diperhitungkan oleh siapapun, di saat kami semua sudah tahu, tidak hanya soal kemampuannya, namun juga mental dan kedewasaannya. Dia pemain yang menarik, namun tetap rendah hati, ingin terus berkembang."

Marcus RashfordMarcus Rashford

"Bagi saya, dia akan menjadi pemain top. Dia memiliki semua atribut pemain top, terbaik di antara yang pernah saya tangani, namun dia baru berusia 20 tahun."

"Mourinho takkan main-main, namun dia terus menurunkannya di laga besar dan di hampir tiap laga. Hodgson juga melakukan hal yang sama."

"Kami melihat dia sebagai bagian penting dari masa depan. Dia akan mencetak banyak gol. Teknik dan finishingnya luar biasa. Kami sering dibuat heran dengan apa yang dia lakukan ketika berlatih, dia sungguh luar biasa."