Bos Cambridge: Andai Saja Kami Bisa Bobol Gawang MU

Bos Cambridge: Andai Saja Kami Bisa Bobol Gawang MU
Richard Money (c) Cambridge News
Bola.net - Pelatih Cambridge United, Richard Money masih menyimpan penyesalan usai timnya dibekuk 0-3 oleh Manchester United di Old Trafford (03/02). Hasil tersebut membuat Cambridge terdepak dari putaran keempat Piala FA setelah sempat memaksakan laga replay.

Penyesalan terbesar Money bukan terletak pada kekalahan Cambridge, namun lebih pada kegagalan timnya mencetak gol. Di awal pertandingan, The U's sempat meraih peluang emas lewat tendangan Tom Elliott, yang sayangnya hanya membentur tiang kiri gawang tuan rumah.

"Saya bangga dengan perjuangan para pemain, namun sedikit kecewa karena gagal mencetak gol. Padahal sebuah gol akan menjadi hadiah tersendiri bagi para suporter," ungkap Money seperti dilansir Cambridge News.

"Saya sudah melihat rekaman ulang peluang Tom, dia memang terpeleset saat melakukan tembakan. Namun saya tak yakin ada posisi menembak lain yang lebih baik. Peluang tersebut sangat tipis, karena sudah hampir diselamatkan kiper dan juga tidak terlalu melebar. Sayang sekali bola tak bersarang di pojok gawang seperti keinginan kami."[initial]

 (cn/mri)