Bos Bournemouth Sebut Mourinho Luar Biasa, Alasannya Unik

Bos Bournemouth Sebut Mourinho Luar Biasa, Alasannya Unik
Jose Mourinho (c) AFP

Bola.net - - Eddie Howe mengatakan bahwa ia memiliki respek yang luar biasa untuk manajer Manchester United, Jose Mourinho.

Kedua pelatih tersebut akan saling berhadapan malam nanti, kala Bournemouth menghadapi Setan Merah di Old Trafford.

Dan berbicara pada media sebelum pertandingan, Howe mengungkap bahwa mereka berdua memiliki hubungan yang baik.

"Dia sangat baik pada saya musim lalu, saya tidak benar-benar merasa sehat ketika kami bermain di Old Trafford," tutur Howe menurut FFT.

Eddie HoweEddie Howe

"Dia berbicara pada saya usai pertandingan dan dia begitu baik pada saya."

"Dia manajer yang luar biasa, rekor yang ia punya sudah berbicara dengan sendirinya jadi saya begitu menghormatinya."

United akan coba kembali ke jalur kemenangan usai mereka kalah 1-2 dari Manchester City di Old Trafford pekan lalu.