Bos Ajax Berharap Cillessen Tolak Rayuan MU

Bos Ajax Berharap Cillessen Tolak Rayuan MU
Jasper Cillessen (c) ist
Bola.net - Pelatih Ajax Amsterdam Frank De Boer sangat mengharapkan kiper Jasper Cillessen tidak meninggalkan klub di bursa transfer musim panas tahun ini.

Nama Cillessen kini sedang santer dikaitkan dengan raksasa Premier League Manchester United. Kiper berusia 26 tahun itu masuk dalam radar Setan Merah sebagai pengganti David De Gea yang diyakini akan segera berlabuh ke Real Madrid.

De Boer sendiri tidak ingin kehilangan Cillessen karena pemain yang bersangkutan perannya sangat penting di klub. Namun ia cukup optimis bisa mempertahankan Cillessen.

"Dia sangat penting bagi kami sehingga kami tidak ingin kehilangan dia. Saya memperkirakan dia tetap bertahan," kata De Boer kepada Voetbal International.[initial]

 (espn/ada)