Bonucci Terima Lamaran Chelsea

Bonucci Terima Lamaran Chelsea
Leonardo Bonucci (c) GDS
- Leonardo Bonucci telah menerima tawaran 130.000 poundsterling per pekan dari , menurut laporan yang beredar di Inggris.


Bek itu kini tengah bekerja sama dengan manajer baru Chelsea, Antonio Conte, di timnas Italia di Euro 2016.


Pemain berusia 29 tahun sudah beberapa kali menunjukkan kualitasnya di Prancis dan Conte diklaim amat ingin mendatangkannya ke Stamford Bridge di musim panas kali ini.


Dan Bonucci, beserta dengan agennya, telah mencapai kata sepakat dengan kontrak tiga tahun yang ditawarkan oleh klub, menurut laporan yang diturunkan oleh The Sun.


Terlepas dari sambutan positif dari pemain Italia, Chelsea masih belum mencapai kata sepakat dengan juara Serie A, Juventus.


Namun The Blues siap mengeluarkan dana tak kurang dari 32 juta poundsterling dengan harapan bisa menuntaskan transfer sang pemain. Conte disebut amat ingin memainkan tiga bek di klubnya musim depan, dan Bonucci bakal diminta bekerja sama dengan Gary Cahill dan Kurt Zouma.


Chelsea sendiri berencana untuk membeli sang pemain dengan harga 25 juta pounds, plus berbagai bonus yang akan bernilai 7 juta pounds. [initial]


 (met/rer)