Bolt: Manchester United Masih Butuh Waktu

Bolt: Manchester United Masih Butuh Waktu
Louis van Gaal. (c) AFP
Bola.net - Sprinter yang kerap disebut sebagai manusia tercepat di dunia asal Jamaika, Usain Bolt, selama ini dikenal sebagai penggemar berat Manchester United. Bolt merasa prihatin saat Setan Merah belum bisa tampil garang di bawah asuhan manajer baru Louis Van Gaal musim ini.

Namun Bolt tetap merasa optimis bahwa pria asal Belanda itu bisa mengembalikan prestasi United meski masih butuh waktu. Ia berharap klub kesayangannya itu bisa kembali berlaga di Liga Champions setelah musim ini absen dari kompetisi Eropa.

"Memang sulit bagi tim untuk memakai sistem baru tapi dengan berjalannya waktu semua akan menjadi lebih baik lagi," ucapnya kepada ESPN.

"Manchester United harus bisa kembali di kisaran empat besar. Meskipun tidak menjuarai liga, mereka harus kembali ke Liga Champions. Baru musim depan kami sudah cukup bagus untuk mengejar titel juara."[initial]

 (gl/ada)